Rubin.id
13 Maret 2024 Al-Qur'an dilihat 140x
Penulis: Tulus Pariz Mahbub
Assalamu’alaikum Warohmatullahi Wabarokatuh
Hai #SobatRubin.id
           Tak terasa ya bulan Ramadhan sebentar lagi tiba dan kita sebagai umat muslim harus merasa senang dengan datangnya bulan Ramadhan, karena bulan Ramadhan hanya datang satu kali dalam setahun. Emang kenapa sih dengan bulan Ramadhan ini?
           Bulan Ramadhan ini merupakan bulan yang suci, penuh berkah, penuh ampunan, penuh rahmat, dan bulan yang amat mulia. Bahkan, semua amalan yang kita kerjakan di bulan Ramadhan akan dilipatgandakan oleh Allah SWT. Salah satu amalan yang biasa kita amalkan di bulan Ramadhan adalah tadarus Al-Quran. Nah, sobat rubin udah tahu belum keutamaan membaca Al-Quran di bulan Ramadhan? Membaca Al-Quran di bulan Ramadhan memiliki banyak keutamaan, diantaranya yaitu:
Pahala yang Berlipat Ganda
Umat muslim akan merasa sangat senang karena di bulan Ramadhan semua amalan yang dikerjakan pahalanya akan dilipatgandakan. Membaca 1 huruf Al-Quran saja akan mendapat satu kebaikan apalagi jika kita membacanya sampai khatam, maka kita akan mendapatkan banyak pahala terutama di bulan Ramadhan.
Mendapatkan Ketenangan
Dengan membaca Al-Quran di bulan Ramadhan kita akan mendapat ketenangan hati dan pikiran. Saat hati dan pikiran kita tenang, maka apapun aktivitas yang kita lakukan akan terasa sangat mudah. Selain itu, keutamaan Al-Quran adalah sebagai obat dari segala penyakit kejiwaan.
Diangkatnya Derajat oleh Allah SWT.
Selain mendapat pahala yang berlipat ganda dan ketenangan, membaca Al-Quran juga bisa menjadi sebab kita diangkat derajatnya oleh Allah SWT. Apalagi jika kita juga mengamalkan isi kandungannya dalam kehidupan sehari-hari, maka itu akan bermanfaat untuk kehidupan kita.
Penolong Di Hari Kiamat
Al-Quran dapat menjadi penolong kita di hari akhir kelak hal ini sesuai dengan hadits Rasulullah SAW. Dengan kita membiasakan membaca Al-Quran di bulan Ramadhan maka itu akan menjadi sebab kita mendapatkan pertolongan di hari kiamat kelak.
           Maa syaa Allah begitu hebatnya keutamaan membaca Al-Quran di bulan Ramadhan. Sudah semestinya kita sebagai umat muslim senantiasa selalu membaca Al-Quran di bulan Ramadhan agar kita bisa mendapatkan ridho Allah SWT. dan semoga kita senantiasa istiqomah dalam membaca Al-Quran selama bulan Ramadhan ini. Aamiin yaa robbal ‘aalamiin.
Semoga Bermanfaat ^^ Semangat !
Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
Â
âž–âž–âž–âž–âž–âž–âž–âž–âž–âž–âž–âž–
Informasi tentang Program Rubin.idÂ
Website : Rubin.id
Instagram: @rubin.id
Facebook: Fb.com/OfficialRubinID
Twitter : @OfficialrubinID
âž–âž–âž–âž–âž–âž–âž–âž–âž–âž–âž–âž–
#rubin.id #rumahbinaan #mahasiswaberprestasi #peristiwapentingrajab #peristiwabulanrajab #mahasiswarubin #bulanrajab #rajab #hikmah #tauladan #bertafakur #futureleaders